Voicing Pada Permainan Piano

KelasMusik.Com – Voicing adalah bagaikan highlight/stabilo pada text bacaan kita. Melodi/motif yang penting haruslah kita kedepankan, i.e dengan memainkannya dengan suara yang lebih menonjol daripada suara-suara yang lain. Adalah sangat penting untuk para pianist bisa melakukan voicing dengan baik dan benar. Tanpa voicing yang baik dan benar, permainan kita akan menjadi datar dan cenderung tidak berekspresi. Benar, semua suara harus terdengar dengan baik, namun tidak semua suara ada pada level dinamika yang sama. Ini penting sekali. Tenor sewaktu-waktu harus lebih menonjol dari pada soprano; Alto kadang musti bernyanyi lebih nyaring ketimbang suara-suara yang lain karena sedang membawakan garis melodi yang menarik, misalnya.

voicing piano kelasmusik
Nah, terus terang dari pengalaman saya memberi masterclass di berbagai daerah di Indonesia, kemampuan pianist untuk ber-voicing masih sangatlah kurang. Masih banyak murid yang sama sekali tidak mengerti apa itu voicing. Bahkan ada pada tingkat guru. Namun tidak apa-apa kita semua disini sedang belajar dan bersharing pengetahuan untuk kemajuan kita bersama.

Tips dari saya: Mendengarkanlah dengan baik, bernyanyilah dengan hati dan mulailah bermain dengan voicing yang baik pula. Bayangkan bahwa pada setiap garis melody/motif yang menarik adalah untuk dinyanyikan oleh musisi/penyanyi yang ulung. Dengan demikian musik akan menjadi menarik, transparan dan memiliki expresi serta kedalaman yang semestinya. Pada dasarnya kita semua bisa, hanya perlu latihan mendengarkan dan latihan mengeksekusi dengan bantuan bimbingan yang baik. Semoga membantu. Salam MKI!

 

Teguh Sukaryo

Pianist

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.